Tempat Wisata Curup Mangkok Pagaralam

Tempat Wisata Curup Mangkok Pagaralam

Curup Mangkok Pagaralam yang berlokasi di kaki gunung dempo merupakan tempat wisata yang selalu ramai di kunjungi oleh para wisatawan dari luar daerah kota pagaralam, Curup Mangkok Pagaralam juga mungkin sudah tidak asing lagi kalian dengar dan mungkin barang kali sudah banyak yang tau lokasi tempat curup mangkok ini berada, namun disini Indonesia Wisata Indah masih akan memberikan informasi tentang curup mangkok guna untuk memperkenalkan tempat wisata yang berada di kota pagaralam ini sebagai kekayaan kota pagaralam yang memang masih banyak tempat wisata yang belum di ketahui oleh masyarakat luar kota pagaralam, seperti Curup Maung yang saat ini sudah sangat terkenal dan juga sudah masuk TV (TRANS TV). Pastinya kita orang asli dari pagaralam sangat senang dan bangga akan hal itu, disini kami juga menghimbau bagi para pengunjung agar senantiasa menjaga kebersihan tempat wisata yang anda kunjungi.

Curup Mangkok, Gunung Dempo Pagaralam

Curup Mangkok, Gunung Dempo Pagaralam

Curup Mangkok Pagaralam yang ber Alamat kan di Kelurahan Perahdipo, kecamatan dempo selatan ini memiliki ketinggian 100 meter. Curup Mangkok Pagaralam di katakan curup mangkok karena air yang terjun dari ketinggian dan membentuk mangkok yang menjadi kolam penampungan airnya, tidak seperti air terjun atau curup lainnya yang aliran air terjun nya mengalir langsung ke hilir.

Bagi para pengunjung curup mangkok anda tidak harus membayar uang terlalu mahal untuk masuk ke kawasan air terjun, anda hanya di kenakan biaya masuk dengan harga sebesar Rp.5000 anda sudah mendapatkan fasilitas ban untuk berenang.

Demikian tadi Informasi Tempat Wisata Curup Mangkok Pagaralam, semoga dengan ini dapat memberikan pengetahuan bagi anda yang ingin berkunjung ke tempat wisata di kota pagaralam, bagi anda yang ingin melihat informasi lainnya tentang tempat wisata, anda dapat berkunjung dan melihatnya di Indonesia Wisata Indah, Terima Kasih

0 comments:

Posting Komentar

Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda